10 Tahun Usia Pernikahan! Ini Potret Mesra Lee Bo Young dan Ji Sung, Pamerkan Anak di Hari Libur Chuseok

anak Ji sung dan Lee Bo Young

Lee Bo Young dan Ji Sung adalah pasangan selebriti yang pernikahannya awet dan romantis hingga saat ini. Di sela kesibukan mereka, Lee Bo Young dan Ji Sung kerap menghabiskan waktu bersama. Secara khusus bermain dengan kedua anak mereka.

Di momen liburan Chuseok, Lee Bo Young dan Ji Sung membagikan serangkaian foto keluarga yang mengharukan. Foto-foto tersebut juga sekaligus merayakan ulang tahun pernikahan mereka.

Anak Lee Bo Young dan Ji Sung
Anak Lee Bo Young dan Ji Sung

 

Anak Ji Sung dan Lee Bo Young
Anak Ji Sung dan Lee Bo Young

Melansir dari akun Instagram Lee Bo Young dan Ji Sung, keduanya kompak mengungkap potongan dari pemotretan keluarga mereka yang indah dan semarak. Keduanya kompak menuliskan keterangan, “27.09.2023. Dari dua hingga empat.”

Dalam foto-foto yang dibagikan, Lee Bo Young dan Ji Sung terlihat bersama putri yang berusia 8 tahun dan putra mereka yang berusia 4 tahun. Pemotretan itu dibagikan dalam majalah Allure untuk edisi Oktober, sekaligus memperingati 10 tahun pernikahan mereka.

Meski berfoto bersama anak-anak, Lee Bo Young dan Ji Sung masih memilih untuk merahasiakan wajah anak mereka. Wajah putri dan putra mereka ditutupi dengan emoji lucu.

Tetap romantis dan langgeng Ji Sung dan Lee Bo Young!

Anak Ji Sung dan Lee Bo Young
Anak Ji Sung dan Lee Bo Young

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *