Song Joong Ki merupakan aktor Korea Selatan, yang berhasil meraih popularitas di dunia seni peran. Sangkin totalitasnya, hingga saat ini Song Joong Ki berhasil membintangi puluhan drama dan film. Dari semua film dan drama yang ia bintangi, Song Joong Ki selalu mendapatkan pujian dan berhasil meraih banyak penghargaan.
Nah kali ini, Lapakkorea berhasil mengumpulkan 12 judul drakor yang pernah dibintangi Song Joong Ki. Apa saja? Yuk, scrolling ke bawah.
1. Sungkyunkwan Scandal, drama ini mengambil tema sejarah dibumbui dengan genre romantis dan komedi. Di sini, Song Joong memerankan karakter Goo Yong Ha, pelajar Sungkyunkwan yang dikenal playboy
2. Tak melulu tentang kriminal, Song Joong Ki juga pernah bintangi drama bertema medis. Drama itu berjudul Obstetrics & Gynecology Doctors (OB-GYN)
3. Drama yang sampai saat ini bikin penggemar susah move on adalah Descandents of The Sun. Drama ini pula, mempertemukan Song Joong Ki dengan sang istri yaitu Song Hye Kyo. Sayangnya, mereka memutuskan untuk bercerai beberapa tahun lalu
4. Drama Song Joong Ki yang paling seru selanjutnya adalah The Innocent Man. Drama ini, menceritakan kisah Kang Ma Roo (Song Joong Ki) yang balas dendam, karena kekasihnya sudah menikah dengan laki-laki lain. Padahal, Song Joong Ki udah berkorban banyak!
5. My Precious Child, drama jadul Song Joong Ki ini, mencerikatan tentang laki-laki yang tiba-tiba jatuh cinta dengan wanita yang sejak kecil dia benci. Awas baper guys!
6. Tripel, drama ini mengemas cerita tentang seorang wanita desa yang pergi ke kota, di mana akhirnya bertemu Song Joong Ki. Sialnya, Song Joong Ki menyukai wanita itu, tapi selalu ditolak selama bertahun-tahun
7. Will It Snow For Christmas? , drama ini menceritakan seorang pria dan wanita, di mana mereka saling jatuh hati saat masih remaja. Saat mereka dewasa, tantangan cinta mereka semakin sulit dan rumit
8. Tree With Deep Roots, drama ini bertema kerajaan, di mana kisahnya dimulai ketika seorang raja rela berbuat apa saja demi kesuksesan kerajaannya. Nah di sini, Song Joong Ki berperan sebagai masa muda si raja
9. Drama Song Joong Ki paling unik yaitu Arthdal Cronicles. Ceritanya tentang kerajaan dan suku yang tak biasanya. Selain Song Joong Ki, di drama ini juga terdapat Kim Ji Won.
10. Man to Man, drama ini tidak menjadikan Song Joong Ki sebagai pemeran utama, ia menjadi cameo di episode 9 sebagai teller bank. Meski demikian, drama ini juga sangat direkomendasi untuk ditonton lho
11. Selanjutnya, The Sound of Your Heart, drama yang bergenre komedi, keluarga, dan romantis ini juga sangat seru untuk ditonton. Di drama ini, Song Joong Ki juga menjadi comeo
12. Vincenzo, drama yang bergenre dark comedy ini juga paling direkomendasi untuk kamu tonton. Drama ini masih berlangsung dan ditayangkan setiap Sabtu dan Minggu, di tvN
Nah itulah 12 judul Drakor yang pernah dibintangi Song Joong Ki. Wajib masuk ke watchlist kamu guys!