Poster tampilan Lee Do Hyun, belum ada tapi!

Drama Korea yang digarap oleh Netflix dengan judul Sweet Home, telah meluncurkan poster mengerikan ke-3 tokoh utama!
Berdasarkan webtoon thriller hit dengan judul yang sama, Sweet Home menceritakan kisah Cha Hyun Soo (Song Kang), seorang anak remaja yang pindah ke gedung apartemen baru setelah kehilangan keluarganya dalam kecelakaan tragis. Di sana, dia akhirnya menghadapi serangkaian kejadian yang mengejutkan dan menakutkan saat manusia tiba-tiba mulai berubah menjadi monster di sekelilingnya.
Poster terbaru yang dirilis mengungkapkan ketegangan yang dirasakan oleh penghuni gedung apartemen Green Home, yang harus menghadapi keadaan darurat yang belum pernah terjadi sebelumnya dari orang-orang yang dirambah oleh keserakahan mereka sendiri dan berubah menjadi monster. Setelah memilih mengisolasi diri di dalam Green Home, warga segera menyadari bahwa bangunan tersebut tidak seaman kelihatannya.
Yang ditampilkan dalam poster adalah karakter Cha Hyun Soo (Song Kang), Pyun Sang Wook (Lee Jin Wook), dan Seo Yi Kyung (Lee Si Young). Poster itu menampilkan, tatapan khas dan secara intens diperkuat dengan tulisan yang menghantui di bawahnya. Kalimat itu mengartikan “Mati, atau jadilah monster dan selamat. ”
Song Kang, yang sebelumnya merebut hati pemirsa dengan perannya sebagai model tampan Sun Oh dalam serial Love Alarm, berkomentar tentang aktingnya di drama terbaru ini.
“Saya bekerja keras untuk menunjukkan kepada semua orang karakter yang benar-benar berbeda dari Sun Oh.” ucap Song Kang.
Sutradara Lee Eung Bok, yang dikenal karena karyanya dalam drama hit seperti Mr. Sunshine, Descendants of the Sun, dan Goblin, juga memuji akting Song Kang dengan kalimat ” Aktingnya yang luar biasa penuh dengan kedalaman yang dapat dirasakan melalui ekspresi dan tatapannya.”

Lee Jin Wook, yang akan berperan sebagai mantan detektif misterius Pyun Sang Wook, mendapatkan perhatian karena auranya yang tak tertandingi. Mengenai karakter Lee Jin Wook, sutradara berkomentar, “Berbeda dengan penampilannya yang keren, saya ingin membuat karakter seperti binatang buas dengan mata sedih dan kosong.” (Iih serem hyung).

Lee Si Young akan berperan sebagai Seo Yi Kyung, mantan petugas pemadam kebakaran yang pernah bertugas di pasukan khusus. Sutradara Lee Eung Bok mengatakan bahwa dia pikir dia akan menjadi aktris terbaik untuk peran tersebut, menunjukkan pengalaman sebelumnya dalam genre aksi sebagai bukti bahwa dia akan unggul dalam peran “prajurit wanita”. Berarti bisa ditebak, kalau Lee Si Young ini akan menjadi penyelamat.

Drama ini, telah dikonfirmasi akan tayang pada tanggal 18 Desember 2020.