Potret Keseruan Member NCT 127 di Amerika Serikat, Telanjang Dada di Pantai California

NCT 127

NCT 127 telah menghabiskan waktunya selama dua minggu di Amerika Serikat, spesial untuk kota Los Angeles, California dan New York. Setelah dibuat meleleh dengan penampilan yang sempurna di atas panggung, NCT 127 juga membuat penggemar bahagia dengan potret keseruan yang mereka bagikan di akun Instagram masing-masing.

Tampil di acara televisi Amerika hingga menikmati udara pantai, berikut potret keseruan anggota NCT 127 selama di Amerika Serikat. Yuk, langsung cek selengkapnya di bawah ini!

Sebelum atau sesudah konser The Link, NCT 127 menikmati momen dengan melakukan perjalanan di berbagai tempat menarik di Los Angeles. NCT 127 menikmati keindahan pantai Sunset Beach, Malibu, California, bahkan sempat belajar surfing. Bikin salah fokus, Johnny bikin fans sesak napas karena selalu pamer abs
Tak hanya Johnny, Taeyong juga ikut memamerkan abs saat menikmati teriknya sinar matahari di pantai. Taeyong juga sekilas menunjukkan tato di bagian perutnya
Taeil akhirnya bisa surfing. Meski itu momen perdana, Taeil dengan berani berdiri di atas ombak sambil menggunakan papan selancar pilihannya
Mumpung lagi berada di Amerika Serikat, tentunya anggota NCT 127 tak ingin melewatkan kota New York . Salah satu tempat populer yang dibagikan staf adalah ketika NCT 127 berada di Chelsea Market, New York
Tak hanya mengabadikan momen dengan berfoto, NCT 127 juga menikmati kuliner di area Chelsea Market
Setelah menikmati kuliner di Chelsea Market, beberapa anggota NCT 127 juga berkunjung ke tempat favorit di New York, yaitu East River. East River adalah tempat yang selalu menampilkan kemegahan kota New York
Taeyong juga sempat menunjukkan telah mengunjungi museum dan berbagai tempat menarik selama di New York. Taeyong bahkan menikmati keindahan night view di New York
Tak hanya jalan-jalan, NCT 127 juga diundang untuk tampil di program populer acara di Amerika Serikat. Di program tersebut, NCT 127 kembali menampilkan 2 Baddies

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *