12 Fakta, Agama, dan Profil Kevin Oh, Pacar Brondong Gong Hyo Jin

Kevin Oh

Kevin Oh adalah salah satu penyanyi dan penulis lagu Korea – Amerika. Dia adalah salah satu band rock Korea bernama Aftermoon. Kekasih Gong Hye Jin ini telah memulai debutnya sebagai solois dengan EP Stardust pada 20 Januari 2017.

Lantas, apa saja fakta menarik tentang Kevin Oh? Yuk, cek deretannya di bawah ini dan simak juga profil lengkapnya.

1. Kevin Oh lahir di Long Island, New York, Amerika Serikat pada 29 Agustus 1990
2. Kevin Oh dan keluarganya menganut agama Protestan. Di dalam keluarganya, Kevin Oh memiliki adik perempuan
3. Kevin Oh menempuh pendidikan di Universitas Dartmouth, BA jurusan ekonomi pada 2008, lalu lulus di tahun 2012
4. Kecenya, Kevin Oh tidak hanya diterima di Universitas Dartmouth lho, dia juga diterima di Universitas Cornell, Universitas Duke, Universitas Carnegie Mellonn, Universitas Emory, Boston College, dan Universitas New York
5. Pada tahun 2014, Kevin Oh pindah ke Manhattan, New York. Di sana ia membentuk band bersama dengan teman-teman SMA-nya. Saat itu, Kevin Oh berada di posisi gitaris, keyboardist, dan pembuat rekaman
6. Berbakat di bidang musik, Kevin Oh akhirnya memutuskan untuk menekuni karier musiknya dengan bergabung bersama Sony Music Entertainment. Debut pertamanya, Kevin Oh merilis lagu Affiliation
7. Karena berdarah Korea Amerika, Kevin Oh menguasai bahasa Korea dan Inggris. Tidak hanya itu, Kevin Oh juga bisa berbahasa China
8. Di Korea, Kevin Oh bergabung dengan agensi Stone Music Entertainment. Di sana, Kevin Oh bergabung dengan grup AfterMoon pada 2019. Kevin Oh juga merupakan salah satu pemenang Mnet Superstar K 7 pada tahun 2015
9. Sebelum masuk grup AfterMoon, Kevin Oh sudah merilis solo debutnya pada 16 November 2016 bertajuk Yesterday, Today, Tomorrow
10. Kevin Oh juga salah satu pengisi soundtrack drama populer. Baru-baru ini, Kevin Oh mengisi soundtrack drama Snowdrop yang dibintangi Jung Hae In dan Jisoo BLACKPINK
11. Pada 1 April 2022, Kevin Oh telah dikonfirmasi sebagai kekasih aktris Gong Hyo Jin yang berbeda 10 tahun dengannya. Gong Hyo Jin lahir pada 4 April 1980
12. Saat ini, Kevin Oh sedang belajar akting. Ia telah tampil dalam drama Move To Heaven

Profil

  • Nama Asli: Oh Won Geun
  • Nama Panggung: Kevin Oh
  • Tempat, Tanggal Lahir: Long Island, New York, Amerika Serikat, 29 Agustus 1990
  • Agama: Protestan
  • Agensi: Sony Music Entertainment, Stone Music Entertainment
  • Profesi: Penyanyi, Penulis Lagu, Produser, Musikus
  • Akun Instagram:@kevinoh_

Single dan Album

  • Stardust (2017)
  • Digital singles
  • “Yesterday, Today, Tomorrow” (2016)
  • “Sorry” (2017)
  • “Lover” (2018)
  • “How Do I” (2018)
  • “Remember” (2019)
  • “Anytime, Anywhere” (2020)
  • “Oh, My Sun” (2021)

OST Drama

  • “Dear My Friends OST Part.1” (“Baby Blue”) (2016)
  • “Chicago Typewriter OST Part.4” (“Be My Light”) (2017)
  • “Manhole OST Part.9” (“With You”) (2017)
  • “Twelve Nights OST Part.1” (“One More Flight”) (2018)
  • “Clean with Passion for Now OST Part.9” (“I Can’t Say It’s Only You (너 뿐이라고 말하진 못해도)”) (2019)
  • “Hot Stove League OST Part.2” (“Mind”) (2020)
  • “More Than Friends OST Part.8” (“Falling Slow”) (2020)
  • D.P. OST (“Crazy”, “Higher (Acoustic ver.)”, “Free” & “Higher (Synth ver.)”) (2021)
  • “Snowdrop OST Part.5” (“Memories More Than Love (기억이란 사랑보다)” (2022)

Rilisan Lagu Untuk Acara Televisi

  • Superstar K7 #1 (“She Will Be Loved”) (2015)
  • Superstar K7 TOP10 (“오늘같이 이런 창밖이 좋아”) (2015)
  • Superstar K7 TOP8 (“내 사랑 내 곁에”) (2015)
  • Superstar K7 TOP6 (“마음”) (2015)
  • Superstar K7 TOP5 (“태양계”) (2015)
  • Superstar K7 Final (“꿈이 되어”) (2015)
  • JTBC SuperBand Episode 3, 4 (“Fireflies”) (2019)
  • JTBC SuperBand Episode 6 (“Is there nobody? (누구 없소)”) (2019)
  • JTBC SuperBand Episode 8 (“Halo”) (2019)
  • JTBC SuperBand Episode 10 (“With you (너와 함께)”) (2019)

Serial Televisi

  • Move To Heaven (Netflix, 2021)

Reality shows

  • Superstar K7 (Mnet, 2015) – contestant
  • Immortal Songs 2 (KBS, 2017) – contestant (ep. 317 & 320)
  • SuperBand (JTBC, 2019) – contestant

Sumber: 1, 2

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *