LE SSERAFIM adalah girl grup KPop asuhan HYBE dan Source Music. Mereka telah berhasil debut dengan lagu Fearless pada 2 Mei 2022.
Selain salah satu skandal anggotanya yakni Kim Garam, LE SSERAFIM berhasil menarik perhatian publik karena kecantikan dan bakat mereka yang nyata. Mau tahu wajah anggota LE SSERAFIM sebelum debut? Yuk, cek deretan foto predebut mereka di bawah ini!
1. Chaewon
Chaewon merupakan putri dari aktris teater Lee Ran Hee. Dia adalah kontestas Produce48 di mana akhirnya mendapat kesempatan untuk debut bersama IZ*ONE.
Setelah IZ*ONE bubar, Chaewon akhirnya menjadi leader grup LE SSERAFIM.
2. Sakura
Sudah berkarier selama 13 tahun di industri hiburan, Sakura adalah idol yang berasal dari Kagoshima, Jepang. Dia mantan trainee generasi pertama grup pop Jepang HKT48.
Dia berhasil dikenal banyak publik ketika ikut dalam acara Produce48. Sama seperti Chaewon, Sakura juga berhasil debut bersama grup IZ*ONE .
3. Yunjin
Yunjin juga merupakan kontestan Produce48 dan merupakan mantan anggota grup OZ*ONE. Yunjin lahir di Seoul, tetapi tumbuh di New York.
Yunjin sempat heboh dengan ancaman penggemar akan membakar paspornya sehingga tidak kembali AS. Akhirnya, harapan penggemar terwujud di mana Yunjin bergabung dengan Source Music dan kembali debut sebagai anggota LE SSERAFIM.
4. Kazuha
Kazuha dikenal sebagai seorang balarina profesional. Dia telah menghadiri akademi balet di berbagai negara seperti Inggris, Jepang, Moskow, dan Belanda.
Kazuha besar dan lahir di Osaka, Jepang.
5. Kim Garam
Garam lahir di Sagju, Korea Selatan. Saat di usianya yang masih muda, dia bermimpi menjadi seorang aktris. Garam lulusan dari sekolah bergengsi yaitu Seoul Performing Arts High School, departemen Teater dan Film.
Sayangnya, karier Kim Garam saat ini diambang kehancuran di Korea karena skandal perundungan yang diduga dilakukannya sewaktu sekolah.
Meski berbagai bukti telah terungkap dan korban mulai angkat bicara, HYBE dan Source Music masih berusaha menyelamatkannya hingga mengikutsertakanya dalam comeback LE SSERAFIM di Jepang.
6. Eunchae
Eunchae juga anggota LE SSERAFIM yang keturunan Korea Selatan. Dia lahir di Miryang, Korea Selatan.
Sejak di usianya yang masih remaja, Eunchae jatuh cinta dengan pertunjukan musik. Saat itu, Eunchae mulai mendaftarkan diri ke akademi tari profesional usai mendapatkan ijin dari ibunya.
Eunchae akhirnya sering membawakan cover dance KPop populer dan sempat bergabung Def Music Academy yang dikenal populer di Korea.
Baca profil anggota LE SSERAFIM selengkapnya di sini.
Sumber 1