20 Fakta Menarik Shin Jae Ha, Pemeran Ji Dong Hui di Crash Course in Romance dan On Ha Joon di Taxi Driver 2

Shin Jae Ha

Akhir-akhir ini, aktor Shin Jae Ha sukses menarik perhatian publik saat berakting di drama Crash Course in Romance dengan perannya sebagai asisten Choi Chi Yeol (Jung Kyung Ho). Hal ini didukung dengan gerak geriknya yang mencurigakan dan terkesan over protektif pada Chi Yeol. Sebagian penonton, menduga bahwa ia adalah pelaku pembunuhan dengan menggunakan bola besi.

Selain itu, untuk proyek barunya, Shin Jae Ha juga tampil di Taxi Driver 2 berperan sebagai On Ha Joon, seorang pegawai baru di Taxi Rainbow dengan berkepribadian ceria dan polos. Sebagian penonton, juga mengira bahwa nantinya perannya ini akan menimbulkan masalah. Nah, supaya kenal lebih dekat dengan Shin Jae Ha, di bawah ini ada beberapa fakta menarik tentang dirinya. Yuk, langsung scroll pelan-pelan ke bawah!

1. Shin Jae Ha merupakan kelahiran 2 April 1993 di Kota Suwon. Usia Koreanya kini adalah 30 tahun. Ia memiliki saudara perempuan

Shin Jae Ha| J Wide Company

2. Pria berzodiak Pisces dengan tinggi 178 sm ini ternyata memiliki golongan darah A rhesus negatif, lho!

Shin Jae Ha| J Wide Company

3. Sadar bahwa masih ada orang yang memiliki golongan darah sepertinya, ia tak lupa rajin donor darah

Shin Jae Ha|J Wide Company

4. Shin Jae Ha merupakan lulusan dari Universitas Dankook jurusan Teater dan Film

Shin Jae Ha
Shin Jae Ha|J Wide Company

5. Sebelum jadi anggota J Wide Company, ia terlebih dahulu berada di agensi In Next Trend (2014)

Shin Jae Ha| J Wide Company

6. Tak seperti kebanyak aktor lainnya yang debut di drama, ia justru mulai dari layar lebar bertajuk Futureless Things (2014)

Shin Jae Ha| J Wide Company

7. Baru setelah itu pada tahun yang sama, ia membintangi drakor Secret Love (2014)

Shin Jae Ha | J Wide Company

8. Shin Jae Ha memenangkan penghargaan Star of Tomorrow dalam acara Korea Brand Awards pada tahun 2016. Hal ini karena ia membintangi drama Forever Young (2014). Hasil kerja sama antara  CJ E&M dan VTV milik pemerintah Vietnam

Shin Jae Ha| J Wide Company

9. Ia memenangkan penghargaan kategori aktor terbaik dalam acara Festival Film Festival Web Seoul (2017). Saat itu ia tampil sebagai pemeran utama di web drama, Traces of the Hand yang diadaptasi dari webtoon

Shin Jae Ha\J Wide Company

10. Awalnya, ia tak dibolehkan dengan orang tuanya terutama sang ayah. Untuk menarik perhatian ayahnya, Jae Ha yang saat itu masih sekolah berusaha keras untuk mendapat peringkat nasional

Shin Jae Ha| J Wide Company

11. Pertama kali jadi aktor, ia merasa tak ada perbedaannya. Saat ia mencuri perhatian di Pinnochio (2014-2015), tak ada satupun yang mengenal dirinya ketika berada di luar lokasi syuting

Shin Jae Ha|J Wide Company

12. Kenangannya selama berakting, tangannya pernah sobek saat adegan berteriak dan menghancurkan kamera dalam drakor Pinnochio. Kemudian, di Page Turner, ia membuat kukunya berdarah saat adegan memainkan piano

Shin Jae Ha|J Wide Company

13. Shin Jae Ha merupakan alumni Hanlim Arts School dari Departemen Musik. Oleh karenanya, ia bisa bernyanyi, lho! Ia pernah menyanyikan lagu bersama Jang Eun Ji Apink di program KBS Cool FM (2019)

Shin Jae Ha | J Wide Company

14. Di masa lalunya, ia adalah seorang introvert yang sangat pendiam. Ia juga mengaku gak senang keluar malam hanya sekadar kumpul bareng minum-minum

Shin Jae Ha|J Wide Company

15. Soal asmara, ia menyukai cewek humoris dan berwajah bulat. Ia berharap menikah di usia akhir 20-an dan paling telat pertengahan usia 30-an

Shin Jae Ha| J Wide Company

16. Lalu lalang di drama, ia berharap suatu saat nanti bisa bermain di genre sejarah, Sageuk. Selain itu, ia juga mempunyai keinginan bahwa suatu saat nanti bisa tampil satu proyek dengan Park Bo Gum, Moon Chae Won, dan Park Bo Young

Shin Jae Ha| J Wide Company

17. Sejauh ini sudah 24 drama yang ia bintangi dan 2 film, baik itu sebagai pemeran utama, pendukung, bahkan kameo

Shin Jae Ha | J Wide Company

18. Sebelum ia jadi aktor, ia bercita-cita ingin menjadi hoki es. Namun, ia mengalami cedera. Meksi begitu, ia tetap andal dalam olahraga tersebut

Shin Jae Ha| J Wide Company

19. Selain hoki es, olahraga yang ia gemari adalah anggar, seluncur es, dan golf

Shin Jae Ha | J Wide Company

20. Sederet karya film dan drama Shin Jae Ha

Shin Jae Ha| J Wide Company

Film yang pernah ia bintangi adalah sebagai berikut:

  • Futureless Things (2014)
  • Set Me Free (2014)

Drama yang pernah diperankan olehnya, di antaranya:

  • Secret Love (Drama Cube, 2014)
  • Pinocchio (SBS, 2014-2015)
  • Forever Young (Vietnam Television, 2014-2015)
  • Girl’s Love Story (SBS Plus, 2015)
  • Remember You (KBS 2, 2015)
  • Cheer Up (KBS 2, 2015)
  • Remember – War of Son (SBS, 2015-206)
  • Mystery Freshman (SBS, 2015)
  • Memory (tvN, 2016)
  • Page Turner (KBS 2, 2016)
  • Wanted (SBS, 2016)
  • Gogh, The Starry Night (SBS, 2016)
  • Traces of the Hand (SBS Plus, 2017)
  • While You Were Sleeping (SBS, 2017)
  • Prison Playbook (tvN, 2017-2018)
  • Modul Love (tvN, 2017-2018)
  • A Poem a Day (tvN, 2018)
  • The Ghost Detective (KBS, 2018)
  • Hymn of Death (SBS, 2018)
  • Welcome 2 Life (MBC, 2019)
  • VIP (SBS, 2019)
  • My Unfamiliar Family (tvN, 2020)
  • Crash Course in Romance (tvN, 2023)
  • Taxi Driver 2 (SBS, 2023)

Nah, gimana nih? Sudah kenal dengan Shin Jae Ha? Kamu pun bisa mengunjungi media sosialnya di Instagram (@shin_jae_ha) dan Facebook (shinjaeha0402).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *