6 Aktris Cantik Korea Ini Cocok Jika Berperan Sebagai Pria, Visualnya Jadi Ganteng Banget!

6 Aktris Cantik Korea Ini Cocok Jika Berperan Sebagai Pria, Visualnya Jadi Ganteng Banget!

Seorang aktris dituntut untuk bisa memerankan karakter apapun. Termasuk karakter yang berbeda gender. Seperti halnya beberapa aktris Korea berikut ini.

Meski cantik sebagai wanita, namun deretan aktris berikut ini justru bikin penonton oleng karena malah jadi ganteng saat berperan sebagai laki-laki. Kira-kira ada siapa saja, ya? Yuk simak selengkapnya di bawah ini.

1. Jung Eun Chae

Belakangan ini nama aktris Jung Eun Chae jadi topik yang hangat diperbincangkan. Hal itu karena penampilan di drama Jeongnyeon mencuri perhatian.

Di drama itu, Jung Eun Chae berperan sebagai Moon Ok Kyung. Perempuan yang berpenampilan tomboy dan beradu akting dengan Kim Tae Ri. Jung Eun Chae banyak dipuji karena dengan rambut pendeknya, aktris kelahiran 1986 itu justru terlihat ganteng dan karismatik.

2. Lee Ju Yeon

Selanjutnya ada aktris cantik bernama Lee Ju Yeon. Sosoknya langsung mencuri perhatian saat berperan sebagai Sim Eun Jeong di drama Pyramid Game. Ia terlihat makin ganteng meski sebenarnya di drama itu ia adalah perempuan berpenampilan tomboy.

3. Yoo Eun Hye

Siapa nih yang setuju kalau Yoo Eun Hye juga cocok banget kalau memerankan karakter cowok. Bagaimana tidak, Yoo Eun Hye bisa terlihat cantik jika berambut panjang dan keliatan ganteng kalau berambut pendek. Seperti halnya saat berperan di drama Coffee Prince. Ia memerankan karakter Go Eun Chan yang menyamar sebagai laki-laki.

4. Park Eun Bin

Jadi cantik bisa, jadi ganteng apalagi. Nah, Park Eun Bin juga pernah nih bikin penonton pangling saat dirinya memerankan karakter perempuan yang menyamar jadi laki-laki di drama The King’s Affection.

5. Moon Geun Young

Moon Geun Young pernah terlihat tampan dan berkarisma saat berperan sebagai pelukis wania berbakat di drama Painter of the Wind. Namun ia harus menyamar jadi pria demi bisa masuk akademi lukisan kerajaan yang hanya terbatas bagi laki-laki saja.

6. Lee Yeon Hee

Selanjutnya ada Lee Yeon Hee yang juga cocok berperan sebagai laki-laki dalam drama. Visual penuh karismanya pernah ditampilkan saat membintangi drama Splendid Politics. Di drama itu, ia harus menyembunyikan identitasnya sebagai putri kerajaan dan harus menyamar sebagai laki-laki.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *