The Fact Music Awards (TMA) 2024 telah sukses digelar. Ajang penghargaan musik tahunan industri musik K-Pop ini berlangsung selama dua hari berturut-turut pada 7-8 September 2024 di Kyocera Dome, Osaka, Jepang. The Fact Music Awards 2024 kembali dipandu oleh Seohyun Girls’ Generation dan Jun Hyun Moo sebagai pembawa acara.
Acara tersebut juga dimeriahkan oleh berbagai artis yakni ITZY, Aespa, NewJeans, TWS, NCT WISH, JO1, KISS OF LIFE, NiZiu, dan lainnya. Aespa membuktikan pengaruhnya di industri K-Pop dengan berhasil meraih 3 penghargaan, salah satunya Daesang (penghargaan utama) tahun ini. Grup asuhan SM Entertainment ini menjadi artis wanita pertama yang meraih Daesang di The Fact Music Awards.
Sebelumnya, penghargaan Daesang di The Fact Music Awards diraih oleh BTS selama 5 tahun sejak tahun 2018. Kemudian, penghargaan ini dimenangkan oleh boy grup SEVENTEEN pada tahun 2023.
Di sisi lain, Lim Young Woong memenangkan 4 penghargaan di The Fact Music Awards pada hari pertama. Sementara NewJeans sukses membawa pulang total 5 penghargaan sekaligus pada hari kedua.
Daftar Lengkap Pemenang The Fact Music Awards 2024 Hari Pertama
Penghargaan Pilihan Fan N Star (Grup): PLAVE
Penghargaan Pilihan Fan N Star (Solo): Lim Young Woong
Penghargaan Angel N Star: Lim Young Woong
Hot Potential: WOOAH dan YOUNG POSSE
Penghargaan Next Leader: TWS
Penghargaan Empat Bintang: Stray Kids
Penghargaan Terpanas: NEXZ
Penghargaan Pilihan Hari Ini: TWS
Penghargaan Generasi Global: Kep1er
Penghargaan Tren Panas Global: EVNNE dan n.SSign
Panggung Panas Tahun Ini: Kim Jae Joong
Musik Terbaik (Musim Panas): Lim Young Woong
Musik Terbaik (Musim Semi): V
Musik Terbaik BTS (Musim Dingin): Lim Young Woong
Artis Tahun Ini (Bonsang): TWS, NiziU dan Kim Jae Joong
Daftar Lengkap Pemenang The Fact Music Awards 2024 Hari Kedua
Artist of the Year (Bonsang): Aespa, ITZY, JO1 dan NewJeans
Worldwide Icon Award: NewJeans
Next Leader Award: NCT WISH
Listeners’ Choice Award: Aespa
Hottest Award: UNIS
Global Hot Trend: KISS OF LIFE dan xikers
Global Generation Award: &TEAM
TMA Popularity Award: NewJeans
Today’s Choice Award: UNIS
World Best Performer Award: ITZY dan NewJeans
Musinsa Popularity Award: NewJeans
DAESANG (Grand Prize): Aespa
Selamat kepada para pemenang!