5 Drama Korea Tentang Kesehatan Mental Terbaik, Alur Ceritanya Menyentuh!

Drama Korea Tentang Kesehatan Mental

Belakangan ini, isu tentang kesehatan mental menjadi topik yang banyak dibicarakan. Faktanya, publik mulai menyadari pentingnya kesehatan mental bagi setiap individu. Nah, beberapa drama Korea rupanya ada yang berani mengangkat topik yang terbilang sensitif ini.

Kendati begitu, mereka mampu mengemasnya menjadi sebuah plot cerita seru ala drakor yang sayang untuk dilewatkan. Penasaran ada apa saja? Yuk simak rekomendasi drama Korea tentang kesehatan mental berikut ini.

1. It’s Okay to Not be Okay

Salah satu drakor yang cukup booming, It’s Okay to Not be Okay mengisahkan tentang Moon Gang Tae, seorang perawat yang punya kisah masa lalu penuh penderitaan.

Bahkan kakaknya, mengidap gangguan mental sehingga jadi beban tersendiri bagi Gang Tae. Di sisi lain, ia bertemu dengan penulis buku dongeng bernama Ko Moon Young yang punya kepribadian rumit.

2. Kill Me Heal Me

Berikutnya ada Kill Me Heal Me. Drakor ini mengisahkan tentang Cha Do Hyun yang mengidap dissociative identity disorder, yang membuatnya punya 7 identitas berbeda. Kisahnya menjadi semakin menarik kala bertemu psikiater bernama Oh Ri Jin.

3. My Liberation Notes

Selanjutnya ada My Liberation Notes yang mengisahkan tentang saudara kandung, Yeom Chang Hee, Yeon Mi Jung, dan Yeom Ki Jung yang tinggal di desa kecil.

Hingga pada akhirnya, Mi Jung bertemu dengan Tuan Gu. Pria misterius yang kecanduan alkohol. Mereka berempat membentuk persahabatan dan mencari makna kehidupan.

4. It’s Okay, That’s Love

Drama berikutnya ada It’s Okay, That’s Love yang mengisahkan tentang penulis, Jang Jae Yeol yang trauma karena masa lalunya. Di saat itu, ia bertemu dengan psikiater bernama Ji Hae Soo yang punya fobia tersendiri.

5. Daily Dose of Sunshine

Rekomendasi drama berikutnya ada Daily Dose of Sunshine. Mengishakan tentang kehidupan tenaga kesehatan di bangsal psikiatri. Kita akan diajak melihat bagaimana perawat Jung Da Eun yang berusaha merawat dan menangani pasien yang mengalami masalah kesehatan mental.

Nah itu dia beberapa rekomendasi drama Korea yang mengangat tema kesehatan mental. Yuk coba ditonton!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *