River Where the Moon Rises merupakan sebuah drama yang reinterpretasi dari cerita rakyat Goguryeo klasik. Drama ini akan fokus pada kisah cinta Putri Pyeonggang (Kim So Hyun) dan On Dal (Ji Soo).
Ambisius banget, intip fakta tentang karakter Kim So Hyun di drama River Where the Moon Rises
Perankan dua karakter sekaligus
Di drama ini, Kim So Hyun akan memerankan karakter Putri Pyeonggang dan Ratu Yeon. Ratu Yeon yang menyamar menjadi Putri Pyeonggang, karena ia harus menyelesaikan misi.
Ceritanya, Ratu Yeon naik takhta di usia muda. Dia berkemauan keras dan teguh dalam keyakinannya, untuk membantu orang-orang yang tinggal di kerajaan. Auranya yang tegas, terlihat dari cara Ratu Yeon berpakaian yang begitu mewah dan elegan.
Kim So Hyun (Ratu Yeon) sudah punya anak
Di drama ini, Ratu Yeon sudah memiliki seorang putra. Di adegan yang telah rilis, menunjukkan bahwa Ratu Yeon sedang menatap putranya dengan hangat. Putranya itu menjadi putra mahkota kerajaan, yang diberi nama sebagai Go Won.
Sembari menatap putranya, Ratu Yeon juga menunjukkan rasa khawatirnya terhadap kondisi kerajaan.

Pendapat produser tentang karakter Kim So Hyun
Untuk menegaskan, produser juga memberikan komentar tentang karakter Kim So Hyun. Atas kinerja keras Kim So Hyun, produser dan seluruh tim sangat merasa kagum.
“Kim So Hyun akan membuat transformasi akting yang berdampak dengan memainkan peran ganda, Ratu Yeon dan Pyeonggang. Saat mengambil tantangan untuk memerankan cinta keibuan untuk pertama kalinya, Kim So Hyun menunjukkan aura baru yang belum pernah dia tunjukkan sebelumnya, yang membuat semua orang kagum.” tutur Produser River Where the Moon Rises
“Ratu Yeon akan memainkan peran penting dalam cerita di awal drama, dan Ratu Yeon juga merupakan karakter yang paling berpengaruh pada kepribadian dan watak Pyeonggang,” tutup produser.
Drama Kim So Hyun ini, bisa kita saksikan pada tanggal 19 Februari pukul 21.30 KST.